Tinggalkan jejak anda melalui komentar

Selasa, 19 April 2016

Mencintai dengan Sederhana

Mencintai dengan Sederhana..

Apasih mencintai dengan sederhana itu ???

....

OK.. Jadi mencintai dengan sederhana adalah mencintai dengan apa adanya kita...

lhoo..gimana bisaaa....

Nah.. biasanya kan kita identik dengan kata mencintai orang lain dengan apa adanya mereka, biasanya kata-kata itu yang lebih banyak dibahas orang. Tapi disini... aku memandang dari sudut diri kita sendiri. Ya.. seperti yang udah aku bilang, mencintai dengan sederhana adalah mencintai dengan apa adanya kita.

Kenapa sih topik ini pingin banget aku bahas...??

Karena.. eee karenaaa

Kebanyakan orang yang mencintai orang lain akan melakukan segala macam hal untuk orang yang dicintai, seperti merubah penampilan, melakukan segala macam hal untuk membuat orang lain senang..

Ok. itu nggak salah dan itu memang bisa dibilang benar..

but...

Mencintai dengan sederhana adalah ketika kita bisa mencintai seseorang dengan apa adanya kita tanpa kita harus melakukan sesuatu untuk orang tersebut.. dan bisa dibilang mencintai dengan hati yang benar-benar murni.

Mencintai sederhana hanya membutuhkan hati tanpa embel-embel kita harus dandan cantik, harus membuat a, b, c untuk orang lain..

Mencintai dengan sederhana itu nggak mudah... justru menurutku ini adalah hal yang susah..

Kenapa??

Karena biasanya kalau kita mencintai seseorang seperti yang udah aku bilang tadi kita akan melakukan segala hal untuk orang yang kita cintai.

Mencintai dengan sederhana bisa berujung pada perbuatan yang akan membuat orang lain senang juga sebenarnya, tapi disini tanpa ada harapan bahwa orang yang kita cintai akan melakukan hal sebaliknya untuk kita.

Jadi mencintai dengan sederhana... sekali lagi adalah mencintai dengan apa adanya kita, dengan apa yang melekat pada kita yaitu hati. Hati yang murni...

OK.. mungkin ada yang bingung sama pemaparan yang aku maksud disini karena bahasaku yang terlalu bertele-tele dan nggak jelas...


Ya pokoknya belajarlah untuk mencintai seseorang dengan sederhana, dengan hati yang murni, dengan apa adanya kita, dan tanpa mengharap sedikit pun itu akan berbalik kepada kita..

SEKIAN...
SELAMAT BERAKIVITAS..
GOD BLESS YOU.... 
Luv..Luv..

1 komentar:

  1. Mungkin maksudnya mencintai dengan tetap menjadi diri sendirikah?
    Jadi tetap berusaha yang terbaik, tetapi tidak berusaha untuk menjadi yang orang lain inginkan.

    BalasHapus